DRI IPB

Tim KKNT IPB Unversity Jajaki Lokasi Potensial Di Kabupaten Maluku Tenggara

Berita / Warta LPPM

Tim KKNT IPB Unversity Jajaki Lokasi Potensial Di Kabupaten Maluku Tenggara

Tim Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) IPB University diwakili oleh Dr Ninuk Purnaningsih menjajaki kerjasama dengan Badan Pengelola, Penelitian, dan Pembangunan Daerah (Bappelitbangda) Kabupaten Maluku Tenggara, (1/12). Dalam acara tersebut, Dr Ninuk Purnaningsih di dampingi oleh Dr Rony Nugraha.

Kehadiran tim IPB University disambut langsung oleh Kepala Bappelitbangda Kabupaten Maluku Tenggara, Bernardus Rettob, serta Kepala Bidang Pembangunan Manusia, Joseph Dumatubun. Tujuan dari penjajakan lokasi ini adalah mengetahui lokasi potensial untuk program Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) IPB di Kabupaten Maluku Tenggara.

Dalam kesempatan ini, Dr Ninuk Purnaningsih selaku Ketua KKNT IPB University, menekankan tujuan serta output capaian mahasiswa selama pelaksanaan KKN. “Misi kami adalah untuk fokus spesifik pada lokasi, sesuai dengan tema yang akan diangkat dan disesuaikan dengan tujuan dari pembangunan di daerah,” katanya.

berita-kkntlppmipb-bappedalitbangda

Ia menyebut, jika fokus pemerintah daerah adalah mencegah stunting, maka program KKNT IPB University bisa difokuskan terhadap program tersebut. Misalnya, pencegahan stunting dengan pendataan dan pendampingan gizi buruk.

Sementara itu, Dr Rony Nugraha, Komite KKNT Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelauatan, turut hadir dan mendampingi Ketua KKNT IPB University. Pada kesempatan tersebut, ia menyampaikan pentingnya penjajakan lokasi KKNT di lokasi-lokasi potensial seperti di Kepulauan Maluku.

“Beberapa mahasiswa program KKNT tersebar di wilayah-wilayah pesisir, mereka melaksanakan berbagai program untuk membangun wilayahnya. Dan wilayah Maluku ini sangat potensial terutama dalam hal sumberdaya perairan, kelauatn dan perikanan,” katanya.

Kepala Bappelitbangda Kabupaten Maluku Tenggara menyampaikan dukungannya dalam pelaksanaan kegiatan KKNT IPB University di Kabupaten Maluku Tenggara. Ia menyampaikan bahwa Kabupaten Maluku Tenggara sering menjadi lokasi pelaksanaan KKN oleh beberapa perguruan tinggi di Indonesia. Oleh karena itu, ia berharap agar IPB University dapat mengalokasikan mahasiswanya di lokasi yang selama ini belum mendapat alokasi mahasiswa KKN.

“Kami mengharapkan kegiatan KKNT IPB University ini tidak dilaksanakan di lokasi yang biasa ditempati kampus lain, dan dapat menjajaki wilayah yang baru dan mengelola hasil sumber daya tersebut sehingga menjadi produk yang baru,” terangnya.

Ia menambahkan bahwa terdapat 13 ribu penduduk yang sudah tinggal di Kepulauan Kei Kecil dan Kei Besar. Penduduk tersebut mayoritas tinggal di lokasi pesisir pantai dengan sebagian besar berprofesi sebagai nelayan.

Kepala Bidang Pembangunan Manusia Bappelitbangda, Joseph Dumatubun, menyampaikan dukungannya untuk mensukseskan kegiatan KKN-Tematik IPB khususnya di lokasi Maluku Tenggara.

“Kami akan membantu Tim IPB University dalam mengurus administrasi hingga selesai, upaya kami adalah untuk memfasilitasi para mahasiswa agar dapat melaksanakan dengan nyaman kegiatan KKNT di lokasi Maluku Tenggara,” pungkasnya. (*)