44 Inovasi IPB Tahun 2014

44 Inovasi IPB Tahun 2014

Tooth Filler dari Cangkang Telur

Inovator:
Kiagus Dahlan, Akhiruddin Maddu

image004_kiagusdahlanimage003_kiagusdahlanPengembangan biomaterial untuk substitusi tulang dan gigi makin banyak dilakukan orang saat ini karena tingginya kebutuhan akan biomaterial ini. IPB telah berhasil mengembangkan biomaterial keramik kalsium fosfat berbahan dasar limbah cangkang telur. Untuk keperluan filler gigi, khususnya untuk penumbuhan tulang alveolar gigi, telah dikembangkan ß-Tricalcium Phosphate (ß-TCP) yang karakteristiknya sama dengan produk impor. Dokter gigi di Indonesia jarang menggunakan ß-TCP karena harganya sangat mahal. ß-TCP dari cangkang telur ini merupakan sesuatu yang baru karena belum pernah dikembangkan sebelumnya.

Keunggulan
Inovasi ini menghasilkan ß-TCP murni berkarakteristik sama dengan ß-TCP komersial impor. Inovasi ini merupakan produk asli Indonesia yang murah dan dapat mengurangi ketergantungan produk impor serta memberikan nilai tambah pada limbah telur yang banyak tersedia sebagai bahan bakunya.