DRI IPB

Antusiasme Masyarakat Desa Sukawening Menyambut Program Dosen Mengabdi dari LPPM IPB

Berita / Warta LPPM

Antusiasme Masyarakat Desa Sukawening Menyambut Program Dosen Mengabdi dari LPPM IPB

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IPB University telah mengirimkan sebanyak dua dosen ke Desa Sukawening, Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor dalam rangka menjalankan program Dosen Mengabdi 2019. Dosen Mengabdi merupakan salah satu kegiatan dosen, guru besar dan non guru besar dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat guna mengembangkan, difusi dan penerapan ilmu pengetahuan serta teknologi untuk kesejahteraan bangsa.

Kedatangan dua dosen dan dua fasilitator SLAK (Stasiun Lapang Agro Kreatif) disambut dengan baik oleh masyarakat, hal ini dibenarkan dalam sambutan yang disampaikan oleh  Jarkasih selaku Kepala Desa Sukawening “Saya sangat mengucapkan terimakasih banyak atas kesempatan yang diberikan pihak LPPM IPB University kepada 17 desa lingkar kampus IPB untuk menyampaikan inovasi-inovasi yang ada di lingkungan kampus kepada masyarakat. Hal semacam ini haruslah dimaksimalkan oleh masyarakat Desa Sukawening sebagai wadah untuk menambah pengetahuan. Pemaparan materi langsung dari dosen yang ahli di bidangnya masing-masing sangatlah berharga untuk masyarakat, mudah mudahan kegiatan seperti ini rutin dijalankan karena manfaatnya yang besar bagi masyarakat” ungkapnya.

Antusiasme-Masyarakat-Desa-Sukawening-Menyambut-Program-Dosen-Mengabdi-dari-LPPM-IPB

Sosialisasi yang diadakan pada hari Minggu (24/11) di Kantor Desa Sukawening ini adalah kegiatan yang kedua kalinya telah dilaksanakan dari LPPM IPB. kegiatan tersebut dihadiri oleh sebanyak 41 peserta yang terdiri atas tokoh masyarakat, Kader Posyandu, Pengurus Desa, pemuda dan ibu rumah tangga.

Dr. Ir. Jono Mintarto Munandar M.Sc yang merupakan dosen Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Manajemen memberikan pemaparan pada sesi pertama dalam kegiatan sosialisasi tersebut. Beliau memberikan pendidikan kepada masyarakat mengenai cara berbisnis dan prinsip-prinsip pemasaran. “Dalam berbisnis haruslah fokus pada satu bidang yang hendak benar-benar dikembangkan. Mengapa demikian? Karena dalam berbisnis harus diperhatikan betul faktor-faktor pendukung yang lain, seperti karakter konsumen, penentuan pasar, dan kebutuhan atau permintaan banyak pasar. Kemudian mulailah bisnis dengan hal terkecil lebih dahulu jika sungguh-sungguh maka akan menjadi besar.” tuturnya.

Disamping itu, Dr. Dimas Andiranto, S.Si, M.Si, selaku dosen Departemen Biokimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam juga memaparkan materi sesuai bidangnya. Mengingat sumber daya air yang menjadi sumber kehidupan, beliau menjelaskan tentang peran pentingnya menjaga kualitas air yang baik. “air bersih adalah air yang sehat. Dengan adanya air bersih, hal ini dapat menurunkan angka penderita penyakit, khususnya penyakit yang berhubungan dengan air (waterborne deseases), tidak hanya kolera, desentry dan thypus, tetapi juga trachoma. Beberapa penyakit biasanya disebabkan oleh cacing parasit. Di negara maju suplai air bersih masyarakat sudah hampir 100% maka jumlah penyakit akibat infeksi penyakit enterik misalnya kolera, desentry, thypus dan sejenisnya dapat ditekan dengan tajam” Ujar Dr. Dimas. Beliau juga mengapresiasi Desa Sukawening yang telah memiliki PAM Desa, hal tersebut membuktikan mayarakat sudah mulai belajar mandiri dan berupaya untuk hidup sehat dengan dimulai dari men-suplai air bersih di desa.

Kegiatan ini ditutup dengan adanya pembagian bibit jambu dan sirsak. Ibu mariyah selaku warga Desa Sukawening mengatakan “Saya bangga menjadi bagian Desa Sukawening dan saya senang sekali mengikuti kegiatan-kegiatan bermanfaat yang ada diadakan di desa salah satunya seperti kegiatan ini” tuturnya. Ada sekitar 100 bibit telah dibagikan kepada masyarakat, harapanya bibit tersebut ditanam dan dirawat sebaik mungkin oleh masyarakat Sukawening untuk menjaga lingkungan sekitar. “Masyarakat harus sadar dengan aktivitas alam dan upaya untuk menjaga kelestarian lingkungan agar kelak anak cucu kita dapat merasakan apa yang kita rasakan sekarang” tutup fasilitator.

[button text=”Unduh Berita” url=”http://dri.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2019/11/Antusiasme-Masyarakat-Desa-Sukawening-Menyambut-Program-Dosen-Mengabdi-dari-LPPM-IPB.pdf” size=”middle” type=”colored” text_color=”#fff” mouseover_text_color=”#000″ bg_color=”#14b3e4″ bg_transparent=”0″ mouseover_bg_color=”” mouseover_bg_transparent=”1″ border_color=”” border_color_transparent=”1″ mouseover_border_color=”#000″ mouseover_border_color_transparent=”0″ sc_id=”sc332856256241″]